Kafilah Kalteng Masuk Final MTQ Nasional XXX
yl
Hai Kalteng - Samarinda - Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) Nasional XXX Tahun 2024 di Kota Samarinda, Prov. Kalimantan Timur memasuki babak final, Sabtu (14/9/2024). Kafilah dari Provinsi Kalimantan Tengah (Prov. Kalteng) menjadi salah satu finalis turut serta menunjukkan prestasi gemilang dalam ajang MTQ Nasional XXX.
Cabang lomba yang berhasil dimasuki final oleh Kafilah Kalteng yakni Golongan Tilawah Remaja Puteri yang dilaksanakan di Auditorium RRI Kalimantan Timur. Pada babak final Golongan Tilawah Remaja Puteri, kafilah Kalteng bertanding melawan kafilah dari Kalimantan Timur dan Sulawesi Selatan memperebutkan Juara 1, 2 dan 3.
(Baca Juga : BRIN Laksanakan FGD Food Estate Dan Ketahanan Pangan)
Sintia yang merupakan kafilah Kalteng dari cabang Golongan Tilawah Remaja Puteri mengucap Alhamdulilah bisa menyelesaikan lomba dengan konsisten dan tidak goyah. “Harapan ke depannya bisa tampil lebih maksimal dan lebih baik lagi serta InsyaAllah tahun depan dapat lebih menaikan prestasi lebih baik lagi”, ucapnya. “Saya tetap optimis bisa meraih juara satu”, pungkasnya.
Sementara itu, Ketua Harian LPTQ Kalteng H. Khairil Anwar mengatakan bahwa Sintia cabang Golongan Tilawah Remaja Puteri sudah tampil maksimal. “Sebenarnya dia luar biasa tampilnya, sangat bagus, suaranya bulat, makhraj bagus, tajwidnya bagus, yang penting fashohahnya”, ucap H. Khairil Anwar. “Tiga besar sudah ditangan, kita tinggal menunggu pengumumannya pada saat pengumuman di penutupan. Mudah-mudahan bisa sampai ke juara satu”, tutupnya.
Sebagai informasi, hasil akhir babak final MTQ Nasional XXX ini akan diumumkan pada malam penutupan yang dijadwalkan berlangsung pada Minggu, 15 September 2024.
Pada MTQN XXX di Kota Samarinda, Prov. Kalteng mengirimkan sebanyak 44 orang kafilah serta Pembina, Official dan Pendamping sebanyak 32 orang. Adapun cabang lomba yang diikuti diantaranya Cabang Seni Baca Al-Quran Putra/ Putri, Cabang Qiraat Al-Quran, Cabang Hapalan Al-Quran, Cabang Tafsir Al-Quran, Cabang Fahm Al-Quran, Cabang Syarhil Al-Quran, Cabang Kaligrafi Al-Quran Serta Cabang Karya Tulis Ilmiah Al-Quran. (Sumber : Diskominfo Kalteng)
- Tinggalkan Komentar